Cara Menambahkan Ads.txt di Blogspot - Teknonerdy - Learning is EZ

Breaking

Teknonerdy - Learning is EZ

Your One Stop Techcy-clopedia

Senin, Oktober 19, 2020

Cara Menambahkan Ads.txt di Blogspot



Bagi para pengguna blogspot/blogger pemula dan ingin menambahkan Adsense di blog mereka tentu pernah berhadapan dengan peringatan seperti ini dari Google:


Earnings at risk - You need to fix some ads.txt file issues to avoid severe impact to your revenue.

Earnings at risk - You need to fix some ads.txt file issues to avoid severe impact to your revenue.


Dan biasanya akan bingung karena pada umumnya Ads.txt ini diletakkan para root folder sebuah website. Masalahnya adalah para pengguna Blogspot tentu tidak ada akses ke folder itu.


Nah, bagaimana cara untuk menambahkan Ads.txt ini di Blogspot?


Simak langkah berikut!


Download Ads.txt dari Adsense

    1. Login ke akun Adsense
    2. Jika kamu melihat ada warning seperti ini dibagian atas, kamu bisa klik "Fix now"


    3. Jika tidak ada warning maka pada bagian kiri kamu akan melihat beberapa menu, klik pada "Sites"


    4. Setelah masuk ke menu "Sites" pada bagian kanan kamu akan melihat tombol panah kebawah dengan pesan "Create an ads.txt file for...", klik pada panah itu untuk membuka detailnya. Kemudian klik pada tulisan "DOWNLOAD"




    5. Secara otomatis kamu akan mendownload Ads.txt untuk situs tersebut.
    6. Setelah ini kamu hanya perlu memasukkan Ads.txt itu kedalam blogmu.

Menambahkan Ads.txt ke Blogspot

Setelah kamu mendapatkan Ads.txt untuk blogmu dari Adsense, sekarang yang harus kamu lakukan adalah menambahkan Ads.txt itu. Bagaimana caranya? Ikuti langkah berikut ini:

    1. Buka file Ads.txt yang sudah kamu download dari Adsense tadi


    2. Copy semua code yang ada dalam file tersebut. Pastikan bahwa Publisher ID yang tertera adalah sama dengan publisher ID dari akun Adsensemu (seharusnya sudah sama, tapi tidak ada ruginya untuk di cek kembali).
    3. Login kedalam Dashboard Blogspot
    4. Masuk ke "Settings", lihat pada menu di bagian kiri layar dashboard Blogspot


    5. Setelah masuk ke Settings, pada tampilan disebelah layar kamu akan melihat banyak item. Scroll kebawah sampai kamu menemukan "Enable custom ads.txt". Aktifkan radio button disebelah kanannya.


    6. Klik pada area dibawah tulisan "Custom ads.txt" , lihat pada gambar diatas.
    7. Akan muncul popup window seperti ini:


    8. Paste code yang sudah kamu copy pada langkah (2) tadi kedalam tempat yang sudah tersedia. Lihat pada gambar diatas.
    9. Klik tombol "SAVE"
    10. Selesai!

Selamat kamu sudah berhasil memasukkan Ads.txt kedalam blogmu di Blogspot! Sekarang kamu hanya perlu mensetting penampilan ads didalam blogmu!


F.A.Q


Q: Kok setelah saya melakukan hal diatas tetap keluar pesan/warning "ads.txt" pada akun Adsense saya?
A: Butuh waktu beberapa lama (hitungan jam atau bahkan hitungan mingguan) sampai Adsense mengupdate informasi tersebut.

Q: Setelah berminggu-minggu kok masih ada pesan/warning "ads.txt" di akun Adsense saya?
A: Biasanya ini terjadi apabila blog/website mu tidak menampilkan ads sama sekali, istilah dari Google itu "no ad request" atau hanya sedikit yang membuka blog/website mu ("not many ad request"). Ini akan menyebabkan proses validasi atau update dari Adsense memakan waktu berbulan-bulan.

Q: Bagaimana cara menambahkan provider ads lainnya?
A: Jika kamu memakai provider ads lain, misalnya Vungle, FAN, dan Iron Source. Maka kamu hanya perlu menambahkannya pada Ads.txt-mu yang tadi. Kamu bisa menghubungi masing-masing ads provider itu untuk mendapatkan informasi mengenai ads.txt mereka.

*********

Sampai jumpa di artikel selanjutnya.

Ingat, di Teknonerdy belajar itu mudah.

Kunjungi website www.coolinerculinary.xyz ini untuk petualang kuliner yang menarik! 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar