Genshin Impact adalah game besutan developer dan publisher game asal Cina, miHoYo. Game yang baru saja rilis beberapa hari lalu ini langsung dirilis untuk beberapa platform, yaitu PS4, mobile device(Android dan iOS), dan PC.
Game ini pun tidak butuh waktu lama untuk menjadi hype karena "efek" bawaan dari game Honkai Impact yang sudah mereka rilis beberapa tahun sebelumnya. Tapi sayang sekali bagi penggemar Honkai Impact yang berharap ada relasi khusus diantara kedua game ini karena Genshin Impact sama sekali tidak berkaitan dengan Honkai Impact, satu-satunya kaitan antara kedua game ini adalah kata "Impact" pada judulnya.
Namun dibalik hype dari game ini, ternyata bagi para pengguna PC sebelum bisa melanjutkan petualangan di dunia Teyvat harus melalui sebuah ujian terlebih dahulu, yaitu error!
Banyak pengguna PC melaporkan ketika akan login ke dalam game mereka dihadapkan dengan error yang membuat mereka tidak bisa login. Error ini populer dengan istilah "Error 31 - 4302". Tentu saja pihak developer sedang bekerja keras untuk memperbaiki bug-bug yang terjadi dalam game ini, tapi tidak ada salahnya jika komunitas game juga membantu untuk mencari "jalan pintas" atau workaround untuk error yang terjadi sambil menanti solusi resmi dari developer. Nah, berikut ini adalah bagaimana cara mengatasi error 31 - 4302 pada Genshn Impact!
Mengatasi Error 31 - 4302 Genshin Impact
Perlu digarisbawahi bahwa solusi-solusi ini tidak selamanya akan bekerja 100% pada semua player,. Walaupun ini sudah terbukti bekerja ketika kami tes disisi kamu, bisa jadi tidak akan berhasil ketika kamu coba. Tapi jika kamu mengalami masalah error ini, tidak ada salahnya untuk dicoba.
Sebelum mencoba baca dulu catatan khusus dibawah ini!
Catatan khusus! Mengikuti langkah berikut, hati-hati ketika kamu akan men-delete sebuah file. Sebaiknya kamu membackup dulu file-file yang akan di delete untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
Jika kamu sudah paham, maka cobalah beberapa solusi berikut ini untuk memperbaiki error 31 - 4302!
Solusi Pertama
- Cari lokasi folder instalasi Genshin Impact (defaultnya: C:\Program Files\Genshin Impact\)
- Masuk ke folder "Games" (defaultnya: ..\Genshin Impact\Genshin Impact Game\)
- Cari file executable dari game-nya (GenshinImpact.exe)
- Jalankan langsung dari file tersebut (tidak melalui launcher)
Solusi Kedua
- Cari lokasi folder instalasi Genshin Impact (defaultnya: C:\Program Files\Genshin Impact\)
- Cari dan delete folder Blob_Storage
Solusi Ketiga
- Cari lokasi folder instalasi Genshin Impact (defaultnya: C:\Program Files\Genshin Impact\)
- Cari dan delete file x360ce (jika ada)
- Delete sementara(jangan SHIFT+DEL) file GenshinImpact.exe
- Kembalikan lagi file tersebut dengan cara Undo (CTRL+Z)
Solusi Keempat
Nah, ini adalah langkah paling bar-bar, jika langkah-langkah diatas tidak bisa untuk memperbaiki errornya disisi kamu, maka kami menyarankan untuk melakukan install ulang gamenya. Uninstall dan download ulang gamenya, memang sayang kuota(~12 GB), tapi itulah pengorbanan yang harus kamu lakukan.
Tapi jika setelah install ulang gamenya masih tidak memecahkan masalah, maka kamu hanya bisa berharap kepada update yang akan dirilis oleh pihak developer. Biasanya akan ada patch yang memperbaiki masalah tersebut, jadi yang sabar menanti ya. Atau kamu juga bisa sesekali mengunjungi forum resmi dari game ini di: https://forums.mihoyo.com/genshin
Bagi kamu yang mau tahu rahasia di area spawn Genshin Impact silakan tonton disini, atau buka langsung sumber videonya Genshin Impact - Beginners Guide for Secret of Spawn Area! Hidden Precious Chest!!
*********
Sampai jumpa di tips dan trik selanjutnya.
Ingat, di Teknonerdy belajar itu mudah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar